Iklan

iklan

Deretan 5 Pejabat Terkaya di Indonesia Versi LHKPN, Wali Kota Palu Hadianto Rasyid Masuk Urutan Ke-4

Redaksi Topik
Selasa, 28 Maret 2023 | 14:34 WIB Last Updated 2023-03-28T06:43:12Z



TOPIK SULAWESI - Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) mencatat 5 pejabat mulai menteri hingga wakil gubernur, wakil bupati dan wali kota atas harta kekayaan yang dimiliki.


Laporan lampiran harta kekayaan tersebut terhitung mulai periode 2022 hingga 31 Mareta 2023, per Senin (20/03/2023).


Komisi Pemberantasan Korupsi sendiri saat ini tengah menanti para pejabat tersebut untuk melampirkan laporan harta kekayaan mereka yang terdiri dari menteri, wakil gubernur, wakil bupati hingga wali kota. Melansir situs resmi KPK, dikethaui nilai kekayaan para pejabat tersbut bernilai ratusan miliar hingga triliunan rupiah. 


Baca Juga: Archi Research & Strategy: Peran Penting Elektabilitas Digital Pada Tingkat Keterpilihan Kandidat di Pemilu 2024


Dari 5 pejabat dengan harta kekayaan terbanyak itu, wali kota Palu Hadianto Rasyid diketahui masuk dalam deretan pejabat dengan kekayaan terbanyak versi LHKPN itu.


Ke 5 pejabat dengan harta kekayaan terbanyak versi LHKPN tersebut yakni.


1.   1. Sandiaga Uno

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno adalah pejabat terkaya pertama di tanah air. Kekayaan bersih Sandiaga dilaporkan sebesar Rp 10,99 triliun. Kekayaan Sandiaga akan bertambah sekitar Rp 300 miliar pada 2022, sedangkan kekayaannya pada 2021 sebesar Rp 10,61 triliun.

Baca Juga: Mahfud MD Tegaskan Tak Ada Penundaan Pemilu 2024, Negara Bisa Chaos

 

Sandiaga adalah seorang pengusaha yang mendirikan perusahaan bernama PT Saratoga Investama Sedaya yang mengangkat namanya  sebagai pengusaha terkemuka nasional. Nama Sandiaga Uno dilirik setelah ia sukses keluar masuk di daftar  orang terkaya.

 

2.  2. Aep Syaepuloh

Pejabat dengan kekayaan terbanyak berikutnya adalah Wakil Bupati Karawang Aep Syaepuloh dengan harta yang bdimiliki sebesar  Rp400,8 miliar. Aep merupakan pengusaha yang terjun ke dunia politik.

 

Pada tahun 2007, Aep mendirikan PT Bintang Jaya Pratama, sebuah perusahaan  di bidang kontraktor yang mengerjakan proyek-proyek besar, diantaranya jalan  tol  Jakarta-Cikampek, dan bergerak di bidang alat berat. Aep juga pernah menjadi komisaris PT Swastika Tunggal Indonesia dan direktur PT Tri Panca Indonesia.

 

3.  3. Andrei Angouw

Selanjutnya Wali Kota Manado, Andrei Angouw masuk dalam daftar pejabat yang memiliki kekayaan terbanyak di tanah air. Diketahui juga  Amndrei juga pernah menjabat sebagai Ketua Komisi III DPRD Provinsi Sulawesi Utara, serta menjabat Ketua DPRD Provinsi Sulut 2016-2020, serta menjadi bendahara Partai PDI Perjuangan, asetnya dari gubernur Sukawesi Utara lainnya.

Baca Juga: Tolak Usulan TPP Sejumlah Perangkat Daerah Kab. Buol, LMND: Bukan Hal yang Urgent, Warga Miskin Masih Banyak


4.  4. Hadianto Rasyid

Berikutnya adalah Walikota Palu Hadianto Rasyid, dengan harta kekayaan yang dimilikinya dengan nilai sebesar Rp.266,80 Miliar, membawa Hadianto Rasyid berada diurutan ke 4 pejabat dengan pemilik kekayaan terbanyak di Tanah Air.

Hadianto  diketahui memiliki 33 tanah dan bangunan yang tersebar di kota Palu, Donggala, Sigi, dan Tangerang. Disamping sebgai politisi, Hadianti Rasyid juga  merupakan pengusaha yang nilai kekayaannya diketahui naik dari tahun 2021

 

5.  5. Mohammad Ramadhan Pomanto

Pejabat daerah selanjutnya yang juga masuk dalam jajaran pejabat terkaya adalah Wali Kota Makassar Mohammad Ramadhan Pomanto. Harta kekayaan Walikota Makassar yang akrab disapa Danny Pomanto itu mencapa Rp212,3 Miliar berdasarkan LHKPN untuk periode 2022.

 

Meskipun masih dalam proses verifikasi. Namun, kekayaan Danny Pomanto naik dari tahun lalu yang sebesar Rp204,5 miliar.****

iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Deretan 5 Pejabat Terkaya di Indonesia Versi LHKPN, Wali Kota Palu Hadianto Rasyid Masuk Urutan Ke-4

Trending Now

Iklan

iklan